Bahaya Bila Anak Keseringan SMS

Posted on
  • by
  • in
  • Label:


  • Hobi sms-an pada anak sebaiknya tidak dianggap enteng, sebabpenelitian para ahli dari Case Western Reserve University School of Medicine di Cleveland, Ohio, mengungkapkan hasil yang mengejutkan. Anak yang terlalu sering sms (lebih dari 100 sms sehari) atau terlalu aktif di situs jaringan sosial memiliki kecenderungan lebih besar untuk terlibat dalam hubungan seks pranikah, obat-obatan, rokok, dan alkohol.  Setelah melakukan survei terhadap lebih dari 4.200 siswa sekolah, tim peneliti mendapati sms berlebih merupakan kebiasaan dari seperlima siswa yang kebanyakan berjenis kelamin perempuan, dan rata-rata mereka datang dari latar belakang keluarga pas-pasan atau single parent. Hasil ini kemudian dibandingkan dengan murid lain yang tak terlalu ambisius dalam ber-sms, dan hasilnya, para pecandu sms kedapatan 40 persen lebih banyak menghisap rokok, sementara 94 persen cenderung terlibat dalam perkelahian.
    Selaku pemimpin studi, hal tersebut dikarenakan orang tua gagal dalam memberikan perhatian dan batasan yang sebenarnya sangat dibutuhkan oleh para pemilik jiwa labil ini. Penelitian yang dipresentasikan (10/10) dalam pertemuan American Public Health Association di Denver ini juga menemukan, 1 dari 9 siswa cenderung kecanduan internet, terutama untuk situs jejaring sosial seperti FB dan lainnya. Meski tak berpeluang sebesar para pecandu sms dalam urusan seks pra-nikah, namun golongan ini biasanya memiliki masalah perilaku yang tak kalah buruknya yakni suka minum dan berkelahi.



    Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...